Apa Kelebihan Tiga Paslon yang Hadir di Uji Kelayakan Dibandingkan yang Absen?

 


Priangan Ekspres - Bandung, 16 Oktober 2024 Uji Publik Pilwalkot Bandung 2024 yang digelar oleh KNPI Kota Bandung pada Rabu malam di Bandung TV menjadi ajang para kandidat menyampaikan visi dan misi mereka. Acara ini dihadiri oleh tiga pasangan calon yang bersaing di Pilwalkot Bandung 2024, yakni Dandan Riza Wardana-Arif Wijaya, Haru Suandharu-Ridwan Dhani Wirianata, dan Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Masoem.

Dalam sambutannya, Ketua KNPI Kota Bandung, Edwin Khadafi, menekankan bahwa uji publik ini bertujuan memberikan ruang bagi masyarakat untuk mengenal lebih dalam gagasan para calon pemimpin. "Kami berharap kegiatan ini bisa membantu warga Kota Bandung memilih pemimpin berdasarkan program dan visi, bukan hanya popularitas," ujar Edwin.

Sayangnya, pasangan calon Muhammad Farhan dan Erwin tidak hadir dalam acara tersebut, meskipun telah diundang. "Kami berharap Kang Farhan dan Kang Erwin bisa hadir, tapi sayang sekali mereka tidak dapat mengikuti uji publik ini," kata Edwin.

Meskipun begitu, Edwin tetap mengapresiasi kehadiran tiga pasangan calon lainnya yang menunjukkan komitmen mereka kepada masyarakat Bandung. "Kehadiran mereka membuktikan keseriusan untuk menyampaikan gagasan langsung kepada publik," tambahnya.

Edwin juga berpesan kepada pemilih, khususnya generasi muda, agar lebih bijak dalam menentukan pilihan politik berdasarkan gagasan dan rekam jejak kandidat. “Penting sekali melihat ide-ide yang mereka sampaikan, bagaimana track record mereka, jangan hanya memilih karena tampilan di media sosial,” tegasnya.

Acara ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi warga Bandung, terutama kaum muda, dalam menentukan pilihan yang tepat untuk pemimpin masa depan kota mereka.


Posting Komentar

0 Komentar